Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dik28Avatar border
TS
dik28
5 Alasan Kenapa Jangan Memberi Gadget Pada Anak Kecil
Spoiler for Main gadget:


Di zaman yang serba digital ini, gadget bukan lagi barang yang asing di dalam kehidupan sehari-hari. Bahkan, gadget pun sudah diperkenalkan oleh para orang tua kepada anak kecil. Dengan dalih sebagai sarana pendidikan dan hiburan, para orang tua beralasan mengenalkan gadget pada anak kecil di usia 0-10 tahun. Namun apakah anda tahu, bahwa pemberian gadget di usia yang sangat dini tidak selamanya baik? Berikut ini ada 5 alasan kenapa jangan memberik gadget pada anak kecil.

1. Dikhawatirkan mengakses konten yang tidak layak
Alasan pertama mengapa jangang memberikan gadget pada anak kecil karena orang tua menyaksikan sendiri bagaimana anaknya mengakses konten-konten yang tidak sepantasnya, misalnya kekerasan, kalimat-kalimat orang dewasa, atau gambar-gambar yang belum waktunya untuk diakses.

2. Membuat anak-anak menjadi pribadi yang anti sosial
Dampak yang ditimbulkan gadget sering terlihat yaitu anak menjadi cuek dan kurang bersosialisasi dengan lingkungannya dan itu juga kepada orang tuanya sendiri. Anak sering kali tidak mengacuhkan orang tuanya ketika dipanggil atau tidak ingin bermain dengan teman-teman sebayanya. Jika anak sudah memegang gadget anak tersebut lantas diam dan tidak ingin dilakukan apa-apa.

3. Membuatnya menjadi ketergantungan
Ada tanda-tanda ketergantungan yang bisa terjadi pada anak-anak saat gadget sudah demikian menguasai dirinya. Contohnya saat gadget diminta oleh orang tuanya, si anak tersebut akan merengek saat gadget tersebut terlepas dari tangannya. Hal tersebut sering terjadi pada anak-anak balita yang diberikan gadget di usia yang sangat dini.

4. Menjadi lupa waktu
Seorang anak balita akan diam selama berjam-jam ketika sudah mengakses gadget. Mereka seringkali tidak mau untuk makan, mandi, atau tidur karena asyiknya bermain gadget.

5. Kerusakan pada mata lebih cepat
Para orang tua yang memberikan gadget pada anaknya harusnya menyadari bahwa efek dari sinar biru pada gadget itu dapat membahayakan mata si kecil. Layar gadget yang ukurannya relatif kecil membuat anak-anak harus mendekatkan matanya untuk melihat dengan jarak yang sangat dekat. Karena itu membuat mata menjadi lelah. Salah satu bahaya yang mengancam mata anak akibat radiasi dari layar gadget adalah kerusakan pada mata sehingga membuat penglihatannya menjadi kurang baik, cenderung kabur, mata terasa gatal.

Seorang ibu yang menyesal akibat memberikan gadget kepada anaknya yang masih kecil.


-1
19.1K
160
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan