Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

ยฉ 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ndutsetiawanAvatar border
TS
ndutsetiawan
Spies In Disguise, Imaji Liar Dalam Film Mata-Mata
Film animasi memang tidak ada matinya. Dan, aku pun akan selalu menunggu film-film itu dengan rasa penasaran yang tinggi.


ilustrasi dari poster film

Tak ubahnya, menunggu dengan debar ketika kekasih hati akan datang membawa sekeranjang cinta. Lebay, bukan?


dokpri


Tentunya tidak bagi penggemar film animasi!

Ada berbagai hal khusus yang menjadi titik kepenasaran dari film animasi yang akan rilis.

Siapa pengisi suaranya?
Bagaimana ilustrasinya?
Bagaimana plot ceritanya?

Itulah beberapa hal yang menjadi perhatian bagiku yang dari masa orok hingga menjelang kakek ini, masih senang dan gila dengan film animasi.



Sebenarnya aku nyari film animasi baru yang rillis di tahun 2020, e malah nemu film ini yang rilis 25 Desember 2019. Keren banget. Sayang nggak masuk ke Indonesia yaitu:

SPIES IN DISGUISE


Dari genrenya action komedi, aku sudah meraba seperti apa film ini jadinya. Apalagi Will Smith si hitam seksi pengisi suaranya.


Pasti akan sekocak Donkey yang diisi oleh di film SHREK oleh Eddie Murphy.
Atau Will Smith sendiri ketika jadi Jin Biru di Aladin.
Atau saat ia memerankan film Men in Black.

Ternyata tebakanku meleset sama sekali!

Biasanya, entah hanya aku yang merasakan ini atau ada yang lain. Tokoh film animasinya biasanya sebagai peran pembantu utama, siapa pun orangnya jika film Hollywood, secara tidak sadar kita bisa menemukan bayangan karakter pengisi suara itu di tokoh tersebut. Walaupun ia mengisi suara keledai, aku nyata-nyata melihat Eddi Murphy di keledai itu. Cara ngomong, tingkahnya, gesturenya. Demikian juga ketika Will jadi Jin Biru. Klop!

Nah, di film ini aku tidak menemukan karakter Will, yang mengisi suara tokoh utama Super Spy Lance Sterling yang hebat dan pede habis! Keren, ramah dan tidak ada yang mampu mengungguli kehebatannya.

Apalagi rekannya Walter Buckett laiknya Mr Q di film James Bond yang nggak kebayang bawa doi lah pemain Spiderman...???

*

Nah, ilustrasi film ini keren, jaminan film dari Disney. Yang menjadi sorotanku adalah sosok super spy Lance Sterling yang mirip dengan Gru di Minions.

Tubuhnya tinggi langsing dengan kaki yang kecil kepala besar tidak porposional.

Dan, yang nggemesin adalah bentuk burung merpati yang aneh-aneh. Hmmm!


*

Cerita di awali dengan Walter kecil yang mempunyai imajinasi liar sebagai ilmuwan yang merancang aneka senjata atau alat aneh dan unik untuk ibunya Wendy menjadi seorang polisi wanita. Bagi anak lain, Walter kecil adalah anak yang aneh sehingga tidak mempunyai teman. Tapi, ibunya selalu membesarkan hatinya bahwa suatu saat alat-alat yang ia ciptakan akan bisa menyelamatkan dunia.

Dan, itu terjadi 14 tahun kemudian.

Dikisahkan super spy Lance Sterling mendapat tugas untuk menyelamatkan sebuah koper yang berisi data yang akan dijadikan senjata bagi penjahat yang bernama Killian.

Koper itu tersimpan di markas Yakuza Katsu Kimura. Sterling berhasil menyelesaikan tugas dengan mengalahkan 70 yakuza dan merebut koper penting itu.

Sayang keberhasilan misi itu malah menempatkan Sterling sebagai pengkhianat karena koper itu ternyata --- kosong.

Dan agen Keamanan Internal AS - Marcy menemukan bahwa Sterlinglah yang mengambil sendiri data berbahaya itu dari rekaman pencitraan satelit.

Dari semula dielu-elukan karena kehebatannya berubah diuber-uber karena menjadi pengkhianat.

Sterling berhasil lolos dari Markas. Dan meminta pertolongan kepada teknisi yang telah dipecat sebelumnya karena menciptakan alat-alat bagi agen rahasia tapi semua aneh, kekanakan dan tidak berguna. Ada bolpen ajaib, buble pelindung, bom payet, merubah tubuh menjadi lemas dan lentur dan lain-lain.

Karena bagi Sterling semboyannya kekerasan harus dihadapi dengan kekerasan juga. Api dibalas dengan api.

Kekacauan muncul ketika Sterling mengingat ucapan Walter bahwa ia sedang membuat alat yang bisa membuatnya menghilang.

*

Bukannya menghilang sosok lahiriahnya Sterling, tapiia malah berubah bentuk menjadi seekor burung merpati betina karena meminum ramuan buatan Walter. Dalam bentuk burung Sterling masih nekat mengejar Kimura dan perusak nama baiknya.
Ia bekerja sama dengan Walter mengejar data penting yang ternyata berisi semua data agen rahasia Amerika di seluruh dunia.

Berhasil melumpuhkan Kimura dengan semprotan pena ajaib yang membuat tubuhnya jadi lentur seperti karet. Ia melanjutkan pengejaran musuh utamanya.

Semua yang dilakukan Sterling, dibuntuti satu usap waktu oleh Marcy dkk.

Marcy tidak bisa menemukan keberadaan Sterling. Tentu, hanya suara yang terdengar tapi sosoknya tidak ada. Yoi, kan merpati doi.

*

Sambil mengejar penjahat, Walter berhasil menemukan formula yang mrngembalikan Sterling ke ujudnya semula.

Sterling meninggalkan Walter karena ini adalah misi berbahaya.

Sterling berhasil menemukan jejak pemalsunya yang ternyata musuh lamanya, yang berhasil lolos dari kematian di pertemuan mereka terakhir. Ternyata si Killian yang hancur setengah muka dan kehilangan tangan kirinya.

Killian berusaha membalas dendam kematian para penjahat dengan cara membunuh semua agen dengan drone-drone pembunuh yang jumlahnya ribuan dan memfitnah Sterling dengan kemampuan teknologi yang bisa merubah wajahnya menjadi Sterling dan tangan berubah menjadi tangan robot. Mengkambing hitamkan Sterling.

*

Namun dalam pertarungan terakhir, Sterling berhasil dipecundangi oleh Killian, untung saja Walter muncul bersama kawanan merpati yang dipimpin oleh merpati betina Lovely.

Dengan menyabot kerja tangan robot dan pengendali jarak jauh drone pembunuh, Killian berhasil dikalahkan.

*
Sebagai ending. Musuh berhasil ditumpas. Nama baik Sterling dipulihkan. Walter dipekerjakan kembali.

Dan, dibentuklah agen khusus dengan sandi TIM ANEH, dipimpin oleh Walter si jenius aneh pula!

*

Demikianlah, meski hanya animasi namun ide ceritanya out of the box. Josss gandoss kotoss-kotosss mbledoss! Imajinasi liar yang memaksa aku berpikir ulang dan menemukan inspirasi.


Salam
Jagat Alit






Diubah oleh ndutsetiawan 17-04-2020 08:08
lina.wh
.doflamingo.
4iinch
4iinch dan 7 lainnya memberi reputasi
8
654
4
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan