Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

muyasyAvatar border
TS
muyasy
Pura Penataran Medang Kamulan, Wisata Religi Umat Hindu Di Pedesaan Yang Asri



Dek Bagus sedang foto di batu bertuliskan nama pura Medang Kamulan


Assalamu'alaikum Gansis


Hai hai Gansist. Hampir 9 bulan diam di rumah, dikarenakan pandemi belum ada kabar kapan hilangnya. Kerja maupun sekolah masih dilakukan dalam rumah. Refreshing biasanya ke luar kota atau ke luar pulau pun gagal total. Tiket yang sudah dipesan pun percuma.

Jangan kecewa dulu Gansist, kalian tidak perlu berlibur jauh-jauh kalau di kotamu sendiri ada wisata yang bisa dikunjungi. Mengapa tidak? Sebuah liburan dapat membangkitkan moodtersendiri, bukan. Bisa juga membuat kita membuang semua kepenatan. Benar kan?

Eits ... jangan lupa, ingat selalu dengan protokol kesehatan. Pakai masker dan bawa handsanitizer untuk berjaga-jaga saat berwisata.

Beberapa bulan yang lalu, aku bersama saudara dan keponakanku yang lucu mengunjungi tempat wisata yang sangat sakral. Jarak tempat wisata yang kami kunjungi tidak terlalu jauh dengan rumah-rumah warga.

Kami berangkat jam 8 pagi dengan menaiki sepeda motor. Jalanan yang kami lalui masih berupa tanah yang berbatu, kadang melewati jalan paving. Lumrah kan karena posisi di pedesaan. Dalam perjalanan kami disuguhkan dengan pemandangan yang sangat alami. Karena perjalanan ini melewati sebuah ladang dan rumah para warga.

Jarak yang ditempuh tidak sampai 30 menit. Lalu, mata kembali terpana dengan kemegahan tempat wisata yang kami kunjungi. Namanya Pura Penataran Luhur Medang Kamulan terletak di Dusun Buku, Desa Mondoluku, Kecamatan Wringinanom, Gresik, Jawa Timur.

Tempat parkirnya luas di bagian depan pura. Memasuki pura tersebut hanya merogoh uang 5 ribu saja. Kami pun bisa menikmati pura ini sampai puas.


Terlihat arca-arca dari luar pelataran pura


Tempatnya yang asri dan adem karena dikelilingi pepohonan yng menjulang tinggi. Kelihatan sangat sejuk banget. Lalu, harum semerbak bunga kamboja putih yang melebarkan paru-paru kami. Suasananya tenang dan terdapat patung para dewa berjejer di luar pura. Sejauh mata memandang, tempatnya sangat bersih.

Saat masuk ke dalam pura, bau dupa semerbak ke seluruh penjuru. Sangat asri, tenang dan sangat dijaga.


Tempat sembahyang para umat Hindu


Pura ini sangat ramai pengunjung jika ada perayaan tertentu. Sering juga rombongan dari Bali. Karena bisa dilihat, pura ini terdapat arca peninggalan dari umat Hindu. Banyak patung-patung di padepokan, bau dupa yg harum, dan banyak persembahan

Kami mencoba mengambil gambar di tempat ini. Bisa dijadikan kenangan bukan.

Foto arca peninggalan sejarah Hindu

Foto 2 arca samping kiri dan kanan peninggalan sejarah Hindu




Kami pulang sekitar jam 10 pagi. Panas mulai terik, jadi kami bertolak untuk kembali ke rumah.

emoticon-Ngacir2emoticon-Ngacir2


Bagaimana Gansis? Berwisata yang ada di pedesaan memang menyenangkan. Apalagi ada situs peninggalan di sana.

Jangan lupa #IngatPesanIbu.
Selalu memakai masker, cuci tangan dan jaga jarak. Karena itu, bisa memutus mata rantai covid-19.

Gresik, 1 Desember 2020
Sumber narasi : oppri
Sumber gambar : dokpri
indrag057
euisdina
tien212700
tien212700 dan 6 lainnya memberi reputasi
7
1.8K
15
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan