Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

KASKUS.HQAvatar border
TS
KASKUS.HQ
5 Fakta Unik Tentang NFT Head In The Clouds Forever!
NFT ENTHUSIAST, gimana nih tanggapan Agan dan Sista sama peluncuran NFT Coachella Valley Music & Art Festivalbersama 88rising yang berkolaborasi dengan seniman Asal negara Cina, Curry Tian? NFT sempat menghebohkan karena dianggap dapat memberikan pengalaman baru dan dapat dirasakan oleh para pemilik NFT di acara Coachella dan HEAD IN THE CLOUDS Festival. Koleksi ini telah dilelang pada 12 April 2022 tepat pukul 23.00 di website nft.coachella.com/88rising dalam waktu 24 jam saja.

Ini dia fakta-fakta menarik tentang NFT Head In The Clouds Forever

NFT perdana 88rising


88rising merupakan label asal Amerika yang menaungi musisi-musisi Asia ini memang sudah sangat dikenal di mancanegara berkat para talent berprestasi nya seperti Rich Brian, Niki Zefanya, Stephanie Poetri, dan lain-lain. Kolaborasi ini dikabarkan merupakan NFT pertama yang diluncurkan oleh 88rising dan juga Coachella. Sebelumnya, 88rising melakukan penjualannya dengan album-album serta merchandise dari setiap artis mereka. Begitupun juga Coachella yang merupakan konser besar dunia dan hanya melakukan penjualan tiket dan  merchandise saja.

Hanya ada tiga koleksi

Seperti yang Agan dan Sista ketahui bahwa NFT sifatnya sangat eksklusif karena setiap NFT memiliki kode uniknya masing-masing. Hal itulah terkadang yang membuat daya jual NFT sangat mahal dan menarik bagi orang-orang. Untuk koleksi NFT dari Head In The Clouds Forever ini hanya memiliki tiga koleksi yang masing-masing nantinya akan bertransformasi menjadi makhluk-makhluk surgawi karya Curry Tian. Hal ini akan terjadi dengan catatan pemilik NFT harus menaruh NFT milik mereka di FTX Wallet nya masing-masing.

Akses eksklusif

Ke-eksklusifan NFT ini tidak hanya berhenti sampai disitu. Pemilik NFT dapat mendapatkan banyak sekali keunggulan yang membantu mereka mengalami pengalaman yang tak akan pernah terlupakan di Coachella Valley Music & Art Festival ini. Yang akan didapatkan pemilik NFT adalah jalur masuk khusus dan pertemuan secara langsung di festival. Lalu koleksi NFT ini juga akan memberikan akses lebih awal kepada musik-musik dari 88rising sendiri, tiket festival HEAD IN THE CLOUDS, pengalaman VIP eksklusif, akses lebih awal membeli merchandise di marketplace, NFT drops. Para pemilik NFT juga dapat menghadiri pesta eksklusif di 88rising cloud mansion.

Sumbangan dana & Marketplace NFT

Selain memberikan kenyamanan dan kebahagiaan di dalam festival Coachella, kolaborasi NFT ini juga kabarnya memberikan sebagian dari hasil penjualan kepada Asian mental Health Institute untuk disumbangkan. Hal ini dilakukan 88rising dan Coachella sebagai representasi nilai yang ada pada dunia dan juga jalan untuk dapat menghadirkan karya seni yang luar biasa. Nantinya, kolaborasi dengan 88rising ini juga akan berlanjut menjadi projek marketplace NFT yang ramah lingkungan dari Coachella dan dibangun bersama FTS US, Solana dan Metaplex.

Kolaborasi beberapa budaya oleh Curry Tian
Konten Sensitif

Sang seniman, Curry Tian yang biasa membuat seni dengan kolaborasi antara budaya Timur dan Barat ini mengaku bahwa dalam koleksi NFT Head In The Clouds Forever terdapat beberapa pesan yang ingin ia sampaikan. Koleksi ini meripakan bentuk visual realistis, optimis, dualitas dan keyakinan abadi akan kekuatan tak terbatas Itu diambil dari budaya musik Asia. Dalam perjalanan musik Asia ini Curry menampilkan dua versi. Kekuatan visual yang tidak terukur yang ada dalam pertunjulan khusus Coachella 2022 dan penggambaran avatar yang menampilkan kebijaksanaan, digital semesta, dan lemurahan hati.
emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan



Diubah oleh KASKUS.HQ 18-04-2022 07:57
emineminna
labaolaba
labaolaba dan emineminna memberi reputasi
2
1.7K
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan