Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

schofi.techAvatar border
TS
schofi.tech
Apakah Aggressive Driving itu? Yuk Bahas Di Sini!
Sejak marak penggunaan media sosial, kita sering melihat aneka kejadian di jalan raya yang viral. Mulai dari kecelakaan, konflik/keributan antar pengguna jalan, hingga kelakuan nyeleneh yang tertangkap kamera di jalan. Nah, salah satu penyebab timbulnya kecelakaan dan konflik di jalan raya adalah aggressive driving. Apakah aggressive driving itu? Pasti udah bisa nebak, kan? Sesuai istilah tersebut, aggressive driving adalah perilaku mengemudi yang agresif. Tapi, biar lebih jelas, gue bahas di thread ini ya, gan!

foto: https://www.cycleworld.com/resizer/7...PI2AF43KEA.jpg


Definisi

Menurut James & Nahl pada buku Road Rage & Aggressive Driving (2000), aggressive driving adalah mengemudi di bawah pengaruh gangguan emosi, menghasilkan tingkah laku yang menimbulkan suatu tingkat risiko pada pengemudi lain.

Berdasarkan Global Web Conference on Aggressive Driving Issues pada Oktober 2000 di Kanada, perilaku mengemudi dikatakan agresif jika disimpulkan bisa meningkatkan kemungkinan tabrakan (kecelakaan) dan didasari oleh ketidaksabaran, rasa jengkel, permusuhan, atau sebagai upaya untuk menghemat waktu.

Ya intinya kelakuan di jalan yang gak sesuai aturan dan etika serta bisa merugikan diri sendiri atau orang lain. Ini berlaku untuk pengendara mobil maupun motor.

Contoh kelakuan aggressive driving kayak gimana tuh? Ada banyak gan, pasti udah sering lihat atau ngalamin di jalan lah ya.

Quote:


foto: https://d29c80i09kxy2a.cloudfront.ne...27f7f8f9ba.jpg

Penyebabnya apa tuh?

Hal utama yang menyebabkan aggressive driving tentu saja kepribadian si pengendara itu sendiri. Kalo emang orangnya emosional, ya gampang ke-trigger dengan masalah yang terjadi di jalan saat berkendara. Umumnya pelaku aggressive driving itu anak muda karena emosinya masih gak stabil dan mungkin butuh pengakuan, jadi sering berperilaku sok berani di jalan. Tapi yang bukan anak muda juga banyak kok, yang melakukan aggressive driving. Misalnya emak-emak yang gak paham aturan lalu lintas atau bapak-bapak boomer yang arogan emoticon-Big Grin Intinya sih siapa aja bisa melakukan aggressive driving, tidak terpatok usia, namun emang lebih banyak terjadi pada anak muda.

Tapi masih ada faktor lain yang bisa berpengaruh pada aggressive driving:

Quote:


foto: https://ampe.vnexpress.net/news/busi...n-4059655.html

Lalu bagaimana cara mencegah aggressive driving?

Pastikan lo dalam kondisi fisik yang oke (bukan lagi sakit), pikiran tenang, dan siap untuk fokus berkendara sesuai aturan. Niatkan bahwa lo akan berkendara ke tujuan lo dan gak akan melakukan hal-hal gak penting kayak membalas pengendara lain yang ugal-ugalan, melampiaskan emosi, atau main handphone sambil berkendara. Kesal ketika ada pengendara lain yang ugal-ugalan dan mengganggu itu wajar, tapi tetaplah fokus untuk mengemudikan kendaraan lo. Kendalikan emosi lo biar gak membahayakan diri lo sendiri dan menjauhlah dari pengemudi yang agresif. Memasang action camera pada kendaraan atau helm lo juga bisa jadi pilihan untuk mencegah aggressive driving. Orang-orang cenderung lebih kalem kalo kerekam kamera, soalnya kalo macem-macem bisa diviralkan emoticon-Ngakak (S)

Jadi, apakah lo termasuk sering melakukan aggressive driving? Atau justru lebih sering menjadi korban aggressive driving? emoticon-Big Grin

Segitu dulu aja thread gue.
Terima kasih udah menyimak.
emoticon-Nyepi

Sumber:
https://karyailmiah.unisba.ac.id/ind...icle/view/4509
https://en.wikipedia.org/wiki/Aggressive_driving
https://www.motodeal.com.ph/articles...age-motorcycle

Diubah oleh schofi.tech 01-10-2022 10:29
esgrim.
darkwilliam00gg
bang.toyip
bang.toyip dan 9 lainnya memberi reputasi
10
2K
48
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan