Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

amekachiAvatar border
TS
amekachi
Siapa Kosta Kecmanovic & Detik-detik Penembakan Sekolah Serbia


Siapa Kosta Kecmanovic & Detik-detik Penembakan Sekolah Serbia

Kontributor: Beni Jo
tirto.id - 15 May 2023 16:14 WIB

View non-AMP version at tirto.id



Siapa Kosta Kecmanovic yang jadi pelaku penembakan teman sekelasnya?

   



tirto.id - Publik di Serbia digemparkan dengan peristiwa penembakan terhadap sebuah sekolah pada Rabu, 3 Mei 2023. Sang pelaku, Kosta Kecmanovic, menembaki teman sekelasnya. Ada 8 murid dan seorang penjaga tewas dalam kejadian ini.

Kosta Kecmanovic merupakan murid usia 13 tahun di sekolah tersebut. Pihak kepolisian menyebutkan, Kosta Kecmanovic sudah merencanakan kejadian ini.

Aksi yang dilakukan Kosta menewaskan total 9 orang, 8 di antaranya merupakan teman sekelas. Lantas siapa dia dan bagaimana kronologinya?

Siapa Kosta Kecmanovic, Murid yang Menembaki Temannya Sendiri

Peristiwa penembakan seperti ini disebut-sebut sebagai yang pertama atau belum pernah terjadi di Serbia.

Rabu, 3 Mei 2023, sekira pukul 08.30 pagi hari waktu setempat, Kosta Kecmanovic yang masih belia itu mulai masuk sekolah di Beograd, Serbia.

Bukannya mengawali hari dengan belajar, ia justru memberondong guru sejarah dan teman-teman sekelasnya dengan menggunakan senjata otomatis.

Senjata yang dipakai Kosta ini milik ayahnya dan sudah berlisensi. Aksi keji yang dilakukannya itu langsung menewaskan 8 siswa.

Selain itu, ia juga menembak seorang penjaga sekolah yang mencoba menghentikan aksinya. Sang penjaga turut menjadi korban meninggal.

"Saya kira seseorang melemparkan petasan di koridor, tapi kemudian saya melihat penjaga jatuh ke tanah karena tertembak," ungkap salah satu siswa.

Selepas melakukan aksinya tersebut, Kosta Kecmanovic bukannya melarikan diri. Ia justru menghubungi polisi. Kosta menyerahkan diri dan ditangkap di halaman sekolah.

Sebelum memulai aksi penembakan di hari itu, pihak kepolisian menyatakan Kosta merencanakan cukup lama dan sudah mempunyai target penembakan.

"Tersangka telah merencanakan semuanya selama berbulan-bulan dan dia memiliki daftar korban, dengan target prioritas," beber Veselin Milic, kepala polisi Beograd, dikutip laman La Monde.

Aparat juga menunjukkan sketsa ruang kelas dan daftar sasaran korban yang sudah disusun Kosta Kecmanovic untuk melakukan penyerangan.

Laporan menyebutkan, 7 di antara 8 siswa yang tewas ini berjenis kelamin perempuan. Seorang siswa masih dalam kondisi kritis dan 4 lainnya dirawat secara intensif.

Selama ini, Kosta Kecmanovic dikenal agak berbeda dengan siswa lainnya. Presiden Serbia, Aleksandar Vucic menuturkan,"Semua orang menghindarinya di kelas karena dia berbeda."


https://www.google.com/url?sa=t&sour...pLcdl8v8SpN2Da




Menteri Pendidikan Serbia Mundur karena Penembakan di Sekolah

Reporter

Tempo.co

Editor

Sita Planasari

Senin, 8 Mei 2023 11:11 WIB




TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pendidikan Serbia Branko Ruzic mengundurkan diri pada Minggu menyusul penembakan massal pekan lalu di sebuah sekolah dasar. Dalam serangan itu, delapan anak dan seorang penjaga keamanan tewas.



Menggambarkan insiden yang mengguncang negara Balkan itu sebagai "tragedi dahsyat", Ruzic menyampaikan belasungkawa kepada keluarga korban dalam surat terbuka yang dikirim ke Perdana Menteri Serbia Ana Brnabic.



"Sebagai orang yang bertanggung jawab dan dibesarkan dengan baik, sebagai profesional dalam memenuhi semua tugas publik sejauh ini, dan sebagai orang tua serta warga negara Serbia, saya membuat keputusan rasional untuk mengundurkan diri," kata Ruzic dalam surat pengunduran dirinya kepada Brnabic.



Ruzic, anggota terkemuka Partai Sosialis Serbia berusia 47 tahun – mitra koalisi junior dalam pemerintahan – awalnya menyalahkan Internet, video game, dan “nilai-nilai barat” atas pembantaian yang belum pernah terjadi sebelumnya.




Menteri Pendidikan Serbia Branko Ruzic. serbia.gov.rs



Partai oposisi dan kelompok hak asasi manusia segera menyerukan pengunduran diri menteri. Ribuan orang kemudian berkumpul di depan kementerian pendidikan sehari setelah penembakan, menyampaikan pesan yang sama.

Rakyat Serbia terkejut dan berduka atas dua penembakan: pembantaian sekolah di ibu kota pada hari Rabu dan penembakan massal di luar kota Beograd pada Kamis yang menewaskan delapan orang.

Enam siswa lainnya dan seorang guru perempuan terluka dalam insiden itu, yang terjadi di Sekolah Dasar Vladislav Ribnikar sekitar Rabu pukul 08.40 waktu setempat, menurut Kementerian Dalam Negeri.

Tersangka berusia 14 tahun, yang diidentifikasi hanya dengan inisial namanya, KK, telah ditangkap, kata kementerian tersebut. Begitu pula dengan tersangka dalam penembakan sehari kemudian, seorang pria berusia 20 tahun.



Partai-partai oposisi, yang menyalahkan pemerintah Perdana Menteri Ana Brnabic karena gagal mencegah dua penembakan massal itu, telah meminta para pendukung untuk bergabung dalam pawai anti-pemerintah pada Senin malam di Beograd. Mereka antara lain menuntut pengunduran diri Ruzic.

Menyusul penembakan itu, pemerintah memperkenalkan serangkaian tindakan pekan lalu yang bertujuan mencegah kekerasan di sekolah dan mengurangi jumlah senjata yang dipegang oleh warga sipil.

Presiden Serbia Aleksandar Vucic berjanji akan meluncurkan rencana perlucutan senjata berskala besar, sementara polisi berjanji akan mengerahkan petugas untuk berpatroli di sekitar sekolah.

Serbia memiliki tingkat kepemilikan senjata tertinggi di dunia, dengan lebih dari 39 senjata api untuk setiap 100 warga sipil, menurut proyek Survei Senjata Kecil.

Serbia memiliki budaya senjata yang mengakar, terutama di daerah pedesaan. Namun, undang-undang kontrol senjatanya cukup ketat bahkan sebelum penembakan terbaru. Serbia dan Balkan Barat lainnya dibanjiri dengan senjata dan persenjataan tingkat militer yang tetap berada di tangan swasta setelah perang pada 1990-an yang menghancurkan bekas Yugoslavia.


https://www.google.com/url?sa=t&sour...9-RUveSU6FUPmm


Ngeri kyk di srebrenica dulu main dor ajaemoticon-Takut


Turut berduka citaemoticon-Turut Berduka
putrakomang
ahlimiliterahli
kasihudinsekali
kasihudinsekali dan 20 lainnya memberi reputasi
21
3.8K
54
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan