Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

elkhubbiAvatar border
TS
elkhubbi
(DIY) Sendok Ajaib, Air Mendidih Kurang dari 5 Menit, Penasaran?


Keren! Kurang dari 5 menit air sudah mendidih.


Assalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh.


Semangat ber-apa saja untuk anda semua.


Hai... Hai... Hai...!
Apa kabar para penghuni Jagat maya, platform Kaskus tercinta.

Semoga selalu dalam lindungan Tuhan Yang Maha Kuasa, ya...!


Ok, GanSist!

Untuk yang kesekian kalinya ane ingin menyapa anda semua, tentunya lewat rangkaian kata alakadarnya dan apaadanya.

Meski demikian, ane berharap tulisan ini bisa dipahami maksudnya.
Yah... Syukur-syukur bisa memberi manfaat untuk anda semua.


Kita lanjut aja ya...!

Dalam thread kali ini ane mau sedikit bercerita tentang pengalaman ane tempo doeloe.


Tapi bukan sejarah lho...!

Begini ceritanya.
Sekitar lima tahun yang lalu ane pernah tinggal bersama pekerja bangunan di sebuah kamp di wilayah Kabupaten Tabanan, Bali. Ane sendiri waktu itu masih tinggal di Banyuwangi.


Niat awalnya sih cuma sekedar mampir, nengok teman yang kebetulan kerja di lokasi proyek tersebut. Namun karena saat itu waktunya sudah sore (menjelang magrib) dan hujan yang kunjung berhenti, memaksa ane harus nginap di kamp bersama para pekerja lainnya.


Kondisi kamp-nya sangat sederhana dan nyaris tanpa perabotan seperti yang ada di rumah mereka masing-masing.
Memasakpun mereka cuma menggunakan tungku yang bahan bakarnya dari kayu limbah bangunan dengan peralatan memasak yang alakadarnya.
Hanya ada satu alat penanak nasi yang menggunakan listrik. Selebihnya semua aktifitas masak memasak dengan menggunakan api.


Yah... Maklum aja GanSist.
Mereka kan cuma kuli bangunan yang mencari nafkah untuk anak istri di rumah.

Tapi yang ane merasa takjub itu masalah rasa kebersamaan mereka.
Ibarat kata orang Jawa "susah seneng disonggo bareng" tanpa memandang apa dan siapa.


Selepas shalat isya' ane ikut jagongan bareng mereka. Seru juga sih bisa ngobrol bareng sama mereka. Tapi ane merasa ada yang kurang saat itu.


Hmmm.... Apa ya...?

Yah... Tepat sekali. Kopi....!

Kebayang gak kalau kita jagongan saat malam tanpa si hitam manis itu.
Mana dalam cuaca hujan lagi.


Pastinya kurang lengkap kan...?

Tapi karena sejak siang sampai malam hujan tak kunjung reda, jadi gak ada kayu kering yang bisa digunakan untuk masak air.

Ane berpikir keras bagaimana caranya agar bisa menikmati kopi tanpa harus repot merebus air pakai tungku.


Akhirnya dari keisengan ane maka ketemulah cara yang akan ane share pada thread kali ini.


Agan dan Sista penasaran?

Ok, simak baik-baik ya GanSist. Siapa tahu suatu waktu nanti GanSist ngalami kayak yang ane alami.


Gak ngedoain sih. Tapi siapa juga yang tahu nasib kita selanjutnya seperti apa.

Ya... Kan?

Ok, lanjut...!

Di bawah ini adalah cara sederhana memasak air tanpa menggunakan api (dalam kondisi darurat). Cukup dengan alat pemanas air sederhana.


Perlengkapan yang dibutuhkan untuk membuat alat ini sangat sederhana, yaitu:


1. Dua sendok dari logam.
2. Kabel
3. Jek listrik (colokan)
4. Isolasi atau tali berbahan plastik.
5.Papan kayu.
6. Gunting atau cutter.
7. Obeng.


Spoiler for Alat yang dibutuhkan dalam pembuatan alat pemanas.:


Spoiler for :


Selanjutnya adalah langkah-langkah yang harus kita lakukan dalam membuat alat pemanas ini, sebagai berikut:

* Ambil kabel yang sudah kita pasang colokan (jek) kemudian pisahkan ± 20 cm dengaan menggunakan gunting atau cutter.
(Bisa juga menggunakan kabel colokan/jek bekas alat elektronik.)
* Kupas kulitnya (pembungkus) ±7 cm.


Spoiler for :

Gambar, docpri

* Lilitkan (ikatkan) kabel yang sudah kita buka pada dua potong sendok secara terpisah.


Spoiler for :

Gambar, docpri

*Letakkan dua potong sendok yang sudah terikat kabel secara terpisah pada papan kayu di kedua sisi yang berbeda.


Spoiler for :

Gambar, docpri

* Ikat dengan isolasi plastik dengan kuat untuk menghindari konsleting listrik secara lansung.


Spoiler for :


Ok ...GanSist! Pemanas air sederhana sudah jadi dan siap digunakan.


Cara menggunakannya pun sangat mudah.
1. Siapkan (tuangkan) air yang akan kita panaskan dalam wadah.
2. Masuk alat pemanas kedalam air.
3. Colokan kabel pada stop kontak.


Spoiler for :


Selanjutnya kita bisa lanjut jagongan lagi sambil menunggu air mendidih.


Untuk air dengan ukuran 300 ml akan mendidih dalam waktu ± 5 menit.


Wouw...! Cukup cepat kan?


Gimana GanSist, simpel kan?


Spoiler for :


Ok GanSist.
Itu saja yang bisa ane tulis pada thread kali ini.


Semoga bisa bermanfaat.


Untuk GanSist yang berkenan melengkapi thread ini dalam segi apapun, ane tunggu di kolom komentar

Jangan lupa cendol dan bintangnya ya...!
Biar tambah semangat gitu

emoticon-Cendol Ganemoticon-Rate 5 Star


Tetap semangat dalam meraih mimpi-mimpi.


Wujudkan dengan melakukan banyak aksi.


Salam literasi dari wilayah timur bumi Pertiwi.


Ditulis oleh El_Khubbi untuk komunitas Kompak dan Kaskus Kreator.

Wai Asih, 27 Juli 2020
Diubah oleh elkhubbi 27-07-2020 12:30
yukabidazahra
Bgssusanto88
saintdz
saintdz dan 12 lainnya memberi reputasi
13
1.5K
42
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
aripmaulanaAvatar border
aripmaulana
#9
sereeeeem
elkhubbi
abahekhubytsany
abahekhubytsany dan elkhubbi memberi reputasi
2
Tutup