Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

valkyr9Avatar border
TS
valkyr9
7 Cara Menghilangkan Bekas Cupang di Leher, Mudah dan Cepat
Konten Sensitif


Jakarta, CNN Indonesia -- Bekas cupang adalah istilah untuk sebutan bekas ciuman yang bentuknya seperti memar, agak kemerahan atau keungu-unguan.

Cara menghilangkan bekas cupang memang tidak bisa pudar dalam satu hari. Biasanya bekas cupang dapat hilang sendiri sekitar 2 hari atau 2 minggu.

Selama masa pemulihan itu, tubuh akan menyerap darah yang sebelumnya terkumpul membentuk luka memar supaya bisa kembali normal ke warna kulit semula.

Jejak dari bekas cupang memang bisa tersebar di anggota tubuh mana pun. Umumnya bekas ciuman ini lebih sering di area sekitar leher, sehingga bekasnya jauh lebih terlihat.

Melansir Healthline, berikut cara efektif menghilangkan bekas cupang yang bisa Anda coba. Meski tidak langsung hilang, setidaknya memar tersebut dapat pudar dengan cepat.

1. Mengoleskan aloe vera
Aloe vera gel atau losion lidah buaya memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat membantu mengurangi pembengkakan di kulit.

Semakin sering Anda mengoleskan aloe vera ke area bekas cupang, maka memar tersebut dapat segera pudar.

2. Mengoleskan minyak esensial
Minyak esensial lavender, chamomile, marjoram, bergamot, dan sandalwood, termasuk ampuh untuk menghilangkan bekas cupang, atau gigitan cinta.

Kandungan minyak esensial ini rata-rata kaya akan vitamin E yang bisa mengatasi kemerahan, sekaligus mengencangkan kulit.

3. Mengompres air hangat
Kompres air hangat dapat membantu menyembuhkan memar yang kemerahan atau keungu-unguan supaya aliran darahnya kembali lancar.

Cukup siapkan waslap yang sudah dicelup ke air hangat, lalu kompres selama 10 menit setiap hari sampai bekas kemerahan hilang.

4. Mengompres air dingin
Cara menghilangkan bekas cupang selanjutnya bisa menggunakan kompres air dingin atau es batu. Bisa memakai waslap basah atau sendok dingin.

Masukkan sendok stainless ke kulkas selama 8 menit. Setelah itu ambil sendok dingin dari kulkas dan tempel ke area kulit bekas cupang, ulang cara ini sampai bekas cupang kemerahan memudar.

5. Memakai vitamin C
Krim atau pelembap dengan kandungan vitamin C mempunyai kadar antioksidan tinggi yang bisa merangsang produksi kolagen pada kulit.

Sementara untuk memar bekas cupang, krim vitamin C efektif menguatkan jaringan kulit sekitar pembuluh darah supaya lebih cepat pudar.

6. Memakai losion cocoa butter
Losion cocoa butter dengan tekstur gel atau krim, sama-sama efektif untuk menghilangkan bekas cupang di kulit.

Cocoa butter telah terbukti ampuh dalam menghilangkan bekas luka, stretch mark, kerutan, dan masalah kulit lainnya.

7. Menutup dengan concealer
Concealer adalah tipe kosmetik yang dirancang untuk menutupi noda-noda di wajah. Tak hanya itu, Anda dapat menggunakan concealer sebagai penutup bekas cupang.

Cara menghilangkan bekas cupang di leher dengan concealer ini sangat mudah, cukup oles secukupnya dan beri lapisan tambahan dari BB cream atau foundation supaya bekasnya tertutup dan tersamarkan.

Selama masa penyembuhan bekas cupang, Anda bisa menggunakan pakaian lengan panjang dengan kerah turtleneck sampai warna kulitnya kembali normal.

Itulah beberapa cara menghilangkan bekas cupang kemerahan dengan mudah dan cepat. Semoga dapat membantu.

https://www.cnnindonesia.com/gaya-hi...udah-dan-cepat

Semoga bermanfaat.. emoticon-Malu (S)




emoticon-Ngacir

emoticon-Ngakak (S)emoticon-Ngakak (S)emoticon-Ngakak (S)
backz
darkwilliam00gg
ddddudutzzz
ddddudutzzz dan 12 lainnya memberi reputasi
13
2.5K
79
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
sehau76Avatar border
sehau76
#2
Apakah cara yang sama juga berlaku di baik? Gw lbh suka cupang di baik sih...emoticon-Malu (S)
Diubah oleh sehau76 07-11-2022 02:57
valkyr9
rs2006
cutecoconut
cutecoconut dan 2 lainnya memberi reputasi
3
Tutup