Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
40 Hari Kematian Prigozhin, Wagner Rilis Video Kegiatan Sang Bos Sebelum Meninggal
Quote:


Pada Minggu (01/10/2023) lalu personel Wagner yang tersisa serta lusinan warga Rusia memperingati 40 hari meninggalnya orang yang dijuluki "Koki Putin" tersebut di tempat perisitirahatan terakhirnya di pemakaman Porokhovskoye di St. Petersburg. Peringatan 40 hari Prigozhin juga dilakukan warga Rusia di beberapa pusat kota Moskow. Menurut artikel The Moscow Times, menurut tradisi Kristen Ortodoks, jiwa orang yang meninggal dunia akan berada di bumi selama 40 hari sebelum menemukan tempat peristirahatan abadinya. Dan merupakan sebuah kebiasaan bagi orang Rusia untuk berkabung pada periode ini.

Mobil-mobil yang datang ke pemakaman diihiasi bendera Wagner dan mengusung motto “Darah, Kehormatan, Tanah Air, Keberanian” terlihat diparkir di depan gerbang pemakaman Porokhovskoye di pinggiran kampung halaman Prigozhin pada Minggu pagi.  Pendukung dan penggemar Wagner, banyak yang mengenakan topi dan kaos berlogo kelompok tersebut, mereka meletakkan bunga di nisan Prigozhin.

Bertepatan dengan 40 hari kematiannya, Wagner merilis video 8 menit yang menunjukkan perjalanan terakhir Prigozhin di Afrika sebelum jet prubadinya kecelakaan pada 23 Agustus 2023. Dalam video yang dirilis, Prigozhin mengunjungi Republik Afrika Tengah via jalur darat bersama Dmitry Syty (petinggi Wagner) dan salah seorang komandan detasemen serangan Wagner. Di sana Prigozhin bertemu mitra lokal dan berdialog dengan mereka, sekaligus menyempatkan memberikan bantuan kepada penduduk setempat.

Dari Republik Afrika Tengah, Prigozhin pergi ke Mali ditemani Dmitry Utkin (salah satu pemimpin Wagner), di negara tersebut Prigozhin bertemu dengan Anton "Lotus" Elisarov, komandan Wagner yang ikut memimpin serangan ke wilayah Soledar di Ukraina. Tidak jelas apa yang dibicarakan, tapi di negara ini Prigozhin juga memberi bantuan kepada penduduk setempat.

Quote:


Video yang dirilis Wagner sesuai dengan pernyataan Presiden Putin, yang menyebutkan bahwa, sebelum kecelakaan pesawat jet pribadi pada 23 Agustus2023, Prigozhin baru kembali dari Afrika dan bertemu beberapa pejabat Rusia di Moskow. Dari video yang dirilis, kita bisa melibat berbagai moda transportasi yang dipakai Wagner mulai dari An-28, Mi-8 sampai Il-76. Sementara itu, pada 28 September 2023, Putin telah menunjuk Andrei Troshev (salah satu komandan senior Wagner) sebagai pengganti Prigozhin.

Tetapi saluran Telegram yang terkait dengan Wagner mengatakan, Troshev adalah orang yang tidak memiliki pengaruh kuat dan wibawa seperti Prigozhin. Troshev juga tidak disukai oleh pemimpin Wagner lainnya yang masih hidup. Tugas asli Troshev adalah sebagai penghubung antara Wagner dan Kementerian Pertahanan Rusia. Dia akan dianggap sebagai pengkhianat jika mengambil alih kepemimpinan Wagner atas nama Kementerian Pertahanan Rusia.

Dibawah kendali Troshev, Wagner akan diintegrasikan ke Kementerian Pertahanan Rusia, sebuah hal yang ditentang Prigozhin semasa hidupnya. Sebenarnya nama Anton "Lotus" Elisarov, disebut sebagai calon terkuat pengganti Prigozhin setelah dia meninggal. Tapi, sejauh ini belum ada indikasi kuat ke arah sana.

Kremlin mempublikasikan penunjukan Troshev sebagai pemimpin Wagner secara luas, di mana pertemuan itu juga dihadiri Wakil Menteri Pertahanan Rusia Yunus-bek Yevkurov. Di sisi Wagner, mereka memaknai publikasi pertemuan itu sebagai kegagalan Troshev dalam membujuk mantan pejuang Wagner yang tersisa untuk bergabung dengan Kementerian Pertahanan Rusia.

Quote:


Juru bicara Wagner mengatakan, struktur Wagner dibawah komando Troshev adalah bagian dari PMC Redut bukan Wagner. Redut adalah sebuah perusahaan tentara swasta yang lebih terikat ke Kementerian Pertahanan Rusia. Kehadiran Wakil Menteri Pertahanan Rusia Yunus-bek Yevkurov dalam pertemuan Troshev dan Putin juga dimaknai negatif oleh Wagner, mereka menyebut Yevkurov sedang memimpin aktivitas untuk mengambil alih operasi Wagner di Afrika. Wilayah yang jadi operasi utama Wagner.

Kemunculan video yang terkait dengan Prigozhin selalu menimbulkan tanda tanya, namun biasanya video yang terkait dengan dirinya adalah sebuah bentuk perlawanan ke Kementerian Pertahanan Rusia. Dan bahka setelah kematiannya, Prigozhin masih berupaya memberikan perlawanan kepada Kementerian Pertahanan Rusia. Sebuah kementerian yang dipimpin Sergey Shoigu, sosok yang dianggap tidak becus oleh Prigozhin dalam mengatur logistik tentara Rusia di medan perang.



---------------




Referensi Tulisan: The Moscow Times
Sumber Foto: sudah tertera
7
gonugraha76
geopoliticsgeek
jlamp
jlamp dan 11 lainnya memberi reputasi
12
1.4K
22
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
#1






40 hari Abah Yeyen Kendor (Prigozhin), Wagner saat ini bagai anak ayam yang kehilangan induknya gan emoticon-Ngacir


Quote:
,
Quote:
,
Quote:

Quote:
, ,
Quote:
,
Quote:
,
Quote:
,
Quote:
,
Quote:
,
Quote:
,
Quote:
69banditos
gepyan
gonugraha76
gonugraha76 dan 4 lainnya memberi reputasi
5
Tutup