Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ciecieeeeeeeeAvatar border
TS
ciecieeeeeeee
(Share Pengalaman) Aksesoris Terbaik Ketika Minat/ Hobi Pada Action Camera


Share Pengalaman Dilapangan
( Nih, Gan Aksesoris Terbaik Ketika
Fokus Pada Action Camera)



Ketika sebuah kamera saat ini dirasa belum mewakili sebuah fungsi yang lebih mumpuni, bahkan mencapai tingkatan ekstrem maka diperlukan sebuah kamera yang benar-benar mendukung dan memiliki kualitas yang tak perlu diragukan lagi.

Trend kamera saat ini bagi kids jaman 'now' bukan cuma sebagai gaya-gayaan tapi juga sudah mengerti bagaimana menghasilkan kualitas foto yang terbaik disaat mereka ber'aksi di momen dan situasi terbaik pula, selfie dengan handphone rasanya sudah jauh tertinggal ketika mereka yang benar-benar menghargai suatu karya terbaiknya, tentunya dengan bantuan Action Camera.



Gan en sista, seperti yang ane jelaskan diatas, Action Camera adalah bicara kekuatan dan kualitas itu artinya sudah nggak perlu diragukan lagi hasilnya. Dan kini trend Action Camera mulai banyak bermunculan produsen yang menciptakan, mulai dari pemain lama hingga pemain baru, tapi sekali lagi dalam hal ini buka siapa senior-bukan siapa yunior, konsumen hanya menginginkan kualitas bukan membeli merek.

Nah, buat agan en sista yang benar-benar menuntut kualitas hasil akhir dari sebuah kamera foto, ini ane mau share pengalaman ane dan teman-teman dilapangan selama menjalani kegiatan outdoor baik kesenangan dari hobi kami bersama teman-teman hingga membuat beberapa review sebagai Youtuber, ada beberapa aksesoris yang penting dan perlu ente miliki gan en sista. Apa aja sih, nyuk deh kita lihat apa saja.




Tips Bagi Pemula



Memilik Jenis Stick Selfie

Buat agan en sista, yang perlu diketahui untuk level pemula ini pada dasarnya adalah level diatas rata-rata seorang 'fotografer' professional kelas selfie kamera versi handphone. Level pemula disini artinya memang sudah cukup serius dengan bagaimana mendapat hasil foto ataupun rekaman terbaik secara kualitas gambar dan bukan sekedar dari sudut pandang mana aja yang terbaik. Untuk itu pemilihan tongkat / stick Selfie untuk segala cuaca dan kondisi ekstrem adalah wajib dimiliki. Carilah stick yang memiliki leher yang fleksibel, bisa dipanjang -pendekkan, ditekuk dan diputar untuk beberapa sisi pengambilan gambar.


Memilih Tripod



Carilah monopod yang juga memiliki/ dilengkapi dengan tripod mini berkaki tiga karena akan lebih praktis ketika membawa dan menggunakannya. Ketika satu pegangan tidak lagi cukup maka tripod mini di situasi tertentu menjadi hal yang sangat membantu.

Memilih Baterai Tambahan



Biasanya karena kita terlalu fokus dan asyik terkadang kita akan kehabisan daya baterai. Untuk itu carilah baterai ekstensi/ tambahan isi ulang yang berkapasitas mulai dari 5.200mAh dan tersedia juga dua port USB untuk keperluan tambahan di kondisi tertentu entah untuk koneksi ke Flasdisk, Smartphone atau lainnya.

Aksesoris Tambahan



Satu hal bagi pemula yang perlu dimiliki juga adalah Capture Pov, sebuah aksesoris yang sangat membantu karena bisa digunakan untuk jenis kamera compact dan point and shoot. Aksesoris ini akan membantu agan en sista cepat untuk menempatkan kamera diberbagai situasi dan kesempatan tanpa rasa khawatir kamera terlepas atau jatuh.

Memilih Kacamata Anti Air



Bermain di daratan mungkin bagi sebagian pecinta Action Camera adalah hal yang sudah biasa, lalu bagaimana jika suatu saat agan en sista ingin bermain didalama air? Suatu nilai lebih jika memilikinya, yang pasti ini suatu pengalaman yang berbeda. Jenis kacamata air model google menjadi pilihan yang tepat, carilah kacamata yang bisa dan kuat untuk menempelkan mount GoPro dan kameranya.


Memilih Tas



Seperti halnya tas kamera para fotografer, maka tidak jauh secara kualitas dan jumlah sekat yang tersedia. Carilah tas yang benar-benar berkualitas, bisa menahan suhu 'ruangan' jika gan en sista berada di suhu yang panas atau dingin sekalipun. Memiliki cukup ruang untuk dua kamera plus baterai, remote control, grip, kabel dan lain-lainnya




Tips Bagi Menengah

Tingkatan menengah ini ane anggap gan en sista sudah siap dengan perlengkapan pemula sebelumnya. Maka tingkatan menengah ini yang perlu gan en sista ketahui antara lain.


Memilih Perangkat data



Saatnya agan en sista memilih perangkat data yang mampu membaca/ tag lokasi, GPS, dan giroskop terintegrasi dengan perlengkapan nirkabel yang kompatibel (seperti monitor detak jantung) dimana alat ini akan langsung mempostingan secara online ketika gan en sista beraksi.

Memilih Grip



Mengingat distorsi disaat mengambil gambar dengan tangan sangat beresiko gambar tidak terfokus, tidak stabil, maka memilih Grip berkualitas dalam hal ini adalah wajib. Carilah yang berbahan anti slip, model bisa disetel panjang dan pendek, ditekuk atau diputar agar kamera bisa bebas mengambil gambar dari sudut manapun.


Memilih Lampu



Seperti halnya fotografer profesional, gan en sista pastinya nggak akan melewatkan untuk memiliki sebuah lampu untuk mendapatkan gambar yang lebih baik di tempat yang redup hingga gelap. Carilah warna atau cahaya lampu sesuai dengan kebutuhan, dan terpenting adalah lampu harus memiliki baterai tambahan, untuk kapasitas sebaknya carilah kapasita baterai mulai dari 1050mAh.


Dudukan Pemutar 360 Derajat



Ane sebetulnya agak bingung mau menyebut istilahnya, yang intinya adalah ketika gan en sista ingin merekam jenis panorama atau gambar berputar hingga 360derajat secara slider maka alat ini akan sangat berguna.




Tips Bagi Mahir/ Pro

Di tingkatan paling akhir ini disarankan gan en sist sudah memiliki beberapa perlengkapan dua point sebelumnya. Di tips terakhir ini tidaklah main-main, secara kualitas dan hasil wajib hukumnya menghasilkan karya terbaiknya. Untuk itu gan en sista wajib memiliki ini.


Memilih Microfon



Ketika agan en sista melakukan pengambilan gambar dengan bantuan drone biasanya kualitas gambar dan suara menjadi hal yang sensitif untuk mendapatkan hasil yang terbaik. Gambar yang terdistorsi, efek flare yang berlebihan, suara gemerisik yang mengganggu menjadi mimpi buruk ketika menginginkan kualitas rekaman saat diudara. Untuk itu carilah sebuah microfon berjenis mic shotgun yang diperuntukkan untuk jenis kamera DSLR maka hal terburuk tadi bisa diminimalisir. Untuk detilnya bisa agan en sista cek kualitasnya yang harusnya berjenis WAV 24-bit/ 48kHz yang support ke microSD dan headphone port untuk live monitoring.

Memilih Frame Microfon



Frame disini menjadi aksesoris khusus, fame yang sebetulnya untuk kamera berjenis DSLR ini akan sangat membantu gan en sista bekerja dan bisa untuk menopang mikrofon juga. Pilihlah frame dengan pegangan kedua sisi yang mantap dan lebut saat digenggam.




Nah, itulah beberapa aksesoris terbaik bagi gan en sista gunakan jika benar-benar ingin terjun langsung sebagai seorang action camera professional. Untuk kualitas dan hasil terbaik memang perlu modal yang tidak sedikit juga, tapi hasil yang berkualitas sudah pasti dipegang.





emoticon-Shakehand2
Diubah oleh ciecieeeeeeee 27-10-2017 08:51
0
2.8K
25
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan