Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ceuhettyAvatar border
TS
ceuhetty
Serpihan Syurga di Bumi


"Indonesia tanah airku, tanah tumpah darahku.
Disanalah aku berdiri jadi pandu ibuku
Indonesia kebangsaanku
Bangsa dan tanah airku .... "


Siapa pun yang menjadi putra-putri negeri Pertiwi memang patut berbangga hati. Bagaimana tidak? Nusantara yang terkenal di Mancanegara dengan keelokan alamnya, keragaman budaya serta kerukunan dalam beragama, juga keanekaragaman lainnya namun tetap mencerminkan Bhineka Tunggal Ika.

Indonesia terkenal dengan sebutan Zamrud khatulistiwa, ini karena Persada yang memang terletak digaris khatulistiwa jika dilihat dari angkasa, gugusan kepulauannya menyerupai batu zamrud nan hijau.



Hal ini tidak terlepas dari peran pohon yang berada di hutan Indonesia. Hutan adalah paru-paru dunia yang menyerap karbondioksida dan menghasilkan oksigen gratis buat manusia. Bersyukurnya karena Indonesia memiliki hutan yang luas. Di ujung timur Indonesia misalnya, yakni Papua yang memiliki luas wilayah 317.062 km persegi atau 32 juta Ha merupakan hutan tropis terluas ketiga di dunia yang masih tersisa setelah Amazon dan Kongo. Kita patut menjaga kelestarian hutan agar kebanggaan ini bisa diwariskan pada anak cucu kelak.

Kemudian Indonesia juga terkenal dengan sebutan serpihan syurga di bumi. Hal ini dikarenakan kerupawanan panorama alamnya nan memesona. Tidak ada satu jengkal pun tanah di bumi persada yang tidak mengundang decak kagum, baik itu yang berupa daratan, lautan atau pun pegunungan.

pict.

Sudah tidak asing ditelinga para pecinta traveller dunia, jajaran nama-nama daerah yang memiliki pemandangan cantik nan exotic dan tiada tanding. Semisal pulau Bali yang digelari pulau Dewata, pulau Bunaken yang terkenal dengan panorama dasar lautnya, pulau Komodo yang nota bene merupakan habitat kadal terbesar di dunia dan diduga hewan purba yang masih tersisa. Serta Geopark Ciletuh yang baru-baru ini dinobatkan sebagai global geopark oleh UNESCO berkat warisan geologi yang luar biasa. Just fyi Geopark berada di kampung halaman ts.

pict.

Hal lainnya yang membuat bangga adalah tentang etika, adab kesopanan dan keramah-tamahannya yang tak kalah mendunia. Misal, ketika kita membungkukkan badan dengan tangan sejajar lutut jika berjalan melewati kerumunan.



Kemudian yang tak kalah membanggakan adalah kekayaannya akan kuliner. Setiap daerah di Indonesia memiliki makanan khas masing-masing, yang tentu saja memiliki citarasa dan aroma yang berbeda. Hal ini menjadi ketertarikan tersendiri bagi para pecinta kuliner dunia. Salah satunya adalah Rendang yang merupakan masakan khas dari kota Padang, Sumatera barat. Rendang telah dinobatkan sebagai masakan terlezat di dunia.

[URL=https:S E N S O R.com/cse?cof=FORID:0&q=rendang&ref=IME2_KSS_B&cx=partner-pub-8558226521654845:3586758231]pict. [/URL]


Ada banyak hal luar biasa yang dimiliki Indonesia yang tentu saja sangat membanggakan, apabila diuraikan satu persatu bisa menjadi ribuan thread.

Sebagai generasi penerus kita wajib melestarikan dan menjaga semua kekayaan negara. Mari kita junjung terus kerukunan agar tetap tercipta keutuhan bangsa.

Kita patut mengapresiasi jasa para pahlawan yang telah mengorbankan harta, nyawa, dan keluarga untuk meraih kemerdekaan dengan mengisi kemerdekaan tersebut untuk mengharumkan nama bangsa.

Kita sudah diwarisi kemerdekaan, masihkah kita buta dan tuli dengan persatuan dan kesatuan? Bangga menjadi bagian dari Nusantara salah satunya dengan saling menghargai antar sesama Suku, Agama, Ras dan antar golongan(SARA).




Selamat menikmati hari Gansist and see you ....



Sumber : oprri
Referensi : disini
Diubah oleh ceuhetty 22-08-2019 17:28
mbakendutAvatar border
syafetriAvatar border
swiitdebbyAvatar border
swiitdebby dan 6 lainnya memberi reputasi
7
1.1K
22
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan