Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Mengenal Bus Legendaris Dari Sumatera Utara,"PMH" Si Kelelawar Dari Danau Toba
Hallo gan sist ketemu lagi ditulisan dunia perbusan Indonesia,dimana akan membahas transportasi bus yang mungkin agan sista belum pernah dengar sebelumnya.


Masih di Sumatera Utara setelah kemarin ane menulis Intra dan Sejahtera,ane akan membahas bus legend lainnya yaitu PMH.Di Sumatera Utara sendiri banyak sekali bus yang melegenda,jadi ane tetarik mengangkat kisahnya.




Sumber


Sama seperti bus Sumatera yang ane bahas sebelumnya,PMH punya akronim dibaliknya yakniPerusahaan Motor Horas.Bus ini didirikan pada tahun 1961,di Parapat Sumatera Utara. (tanggal dan bulannya belum tahu ya gan sist,kalau ada yang tahu silakan komen nanti).


Didirikan oleh tiga orang yaitu Bapak Justin Sirait,Bapak Nelson,dan juga Bapak Samosir.Awalnya mereka merintis trayek Parapat-Siantar,dengan dua armada bus.


Diberi julukan armada nomor 1 dan nomor 2,beberapa waktu kemudian setelah sudah mulai beroperasi,datang armada ke tiga.Yang dikemudikam langsung oleh Bapak Justin Sirait,semenjak itu angka 3 pada bus PMH identik dengan bus milik Bapak Sirait.Yang menjadi direksi tunggal PMH setelah itu.


Zaman dulu Parapat-Siantar ditempuh dalam waktu tiga jam (sekitar 50 km),karena faktor jalan yang kecil dan belum sebagus sekarang.Kebanyakan armada awalnya menggunakan Chevrolet C50 dengan bahan bakar bensin,dengan 4 gigi percepatan.


Mulai tahun 1977 PMH mulai menggunakan Mercedes Benz sebagai mesin busnya yang bahan bakarnya solar,karena waktu itu harga bensin lebih mahal daripada solar.Harga bensin Rp 1000/liter sementara solar Rp 150/liternya (cukup murah bbm zaman dulu emoticon-Big Grin).


Armada Mercy yang digunakan adalah LD 811 dan LD 813.Mulai tahun 1980,PMH mulai merintis bus AKDP dari Siantar menuju Medan,dan mulai 1984 menggunakan chassis Mercedes Benz OH 1113.


Semakin diminatinya bus sebagai moda transportasi waktu itu,akhirnya PMH mulai melebarkan sayapnya dengan membuka trayek AKAP.Mulai dari Medan-Riau,hingga Medan-Jakarta-Pati pada masanya.Cukup jauh juga ya gan sist trayeknya waktu itu,kantor pusat PMH juga dipindahkan ke Siantar,sebelumnya mereka berkantor pusat di Parapat.



Bus PMH yang melayani Jakarta-Medan pada masanya,body Patriot by Morodadi Prima karoseri.

Sumber



Medan-Jakarta pada masa jayanya emoticon-Big Grin




Klasik lebih asik emoticon-Cool

Sumber Foto


Waktu itu PMH menggunakan tipe chassis OH 1518,1521 dan 1526 untuk trayek AKAP lintas pulaunya.Pada masa jayanya akhir tahun 1980-2000 awal,mereka memiliki sekitar 120 unit bus.Dan juga untuk rute Medan-Jakarta,PMH bisa memberangkatkan 3 sampai 4 unit bus per harinya gan sist emoticon-Belo


Pada akhirnya masa jayanya tidak bertahan lama,sejak munculnya tarif pesawat murah.PMH dibuat tak berdaya menghadapinya,mereka pun mulai mengurangi armada yang berangkat ke Jakarta.Dan memilih fokus ditrayek AKAP Siantar-Medan-Pekanbaru,puncaknya terjadi pada tahun 2006.


Ditahun itu mereka memberangkatkan armada terakhirnya untuk tujuan Jakarta,setelah itu mereka mundur dari persaingan trayek lintas antar pulau.Dan memiilih fokus dilintas AKAP Sumatera emoticon-Berduka (S)


Untuk livery bus mereka menggunakan warna hijau putih pada awalnya,livery itu tidak bertahan lama,mereka sering ganti livery seiring berjalannya waktu.Hingga akhir 90 atau awal 2000-an,punya livery tetap seperti sekarang.Livery warna silver biru,dengan pola membentuk sayap kelelawar dibagian depan.


Karena ada motif sayap kelelawar inilah,yang membuat ane memberi judul dengan nama mamalia terbang tersebut emoticon-Big Grin
Ternyata ada filosofi dibalik livery bus PMH gan sist,sayap kelelawar menandakan bahwa bus mencari makan dimalam hari.Sesuai dengan komitmennya,melayani transportasi bus malam waktu itu.




Perhatikan body samping busnya gan sist,bagian depan dekat pintu sopir.Ada bagian yang membentuk sayap kelelawar emoticon-Big Grin

Sumber


Warna silver sebagai gambaran langit dimalam hari,sementara warna biru menggambarkan langit yang cerah.Bisa dibilang bus ini mulai berjalan malam sampai siang hari dan sebaliknya,dimana warna langit berubah menjadi biru cerah.Seperti itulah gambaran dari warna dan livery bus ini,cukup menarik juga ya gan sist filosofinya emoticon-Big Grin


Body busnya kebanyakan memakai karoseri lokal,buatan Cipta Karya Medan.Selain itu ada beberapa body bus lawas seperti SR1 Legacy dari Laksana dan Jetbus Adiputro.Dan saat ini kebanyakan bodynya rebody karoseri lokal Sumatera,selain itu PMH juga masih menggunakan chassis lawas.Belum ada peremajaan chassis,hanya bentuk bodynya saja yang dirubah,biar updet seperti body bus kebanyakan.


Alasan kenapa PMH tidak melakukan peremajaan bus adalah,para mitra PMH belum mempunyai modal yang cukup untuk membeli bus baru.PMH sama seperti bus Sumatera kebanyakan,memakai sistem mitra kerjasama.Jadi kalau gan sist punya cukup modal untuk beli bus sendiri,bisa saja bergabung dengan PMH.Sistem ini juga berlaku pada bus ALS dan Intra.


Selama ini para direksi PMH dari keluaraga Bapak Sirait,hanya fokus bagian administrasi saja.Kurang memperhatikan masalah armadanya,selain itu faktor perawatan bus juga menjadi alasan utama.


Mercedes Benz mesin lawas seperti OH1521,perawatannya tidak terlalu susah gan sist.Untuk oli mesin yang digunakan sekitar 18 liter.Dibandingkan mesin terbaru Mercedes Benz yang menggunakan oli mesin sekitar 28 liter.Solusinya tentu para mitra PMH melakukan rebody (merubah) bus mereka dengan body bus kekinian,agar tetap diminati penumpang,walaupun dengan mesin yang lama.


Saat ini mitra PMH yang memiliki bus paling banyak adalah Nauli Basa (identik dengan angka 6 sepert 186/986),Intan Bersinar (identik dengan angka 2 kembar pada pintunya,seperti 232/242/221),Inang Nabasa (identik dengan angka 18,seperti 118/718),direksi milik keluarga Bapak Sirait (identik dengan angka akhiran 3 pada pintu busnya,103/393).


Kita dapat menjumpai angka tersebut pada pintu depan bus bagian bawah,dibalik pemberian nomor pada bus tersebut untuk membedakan pemilik dari setiap bus tersebut.Selain itu di PMH mitra usahanya juga menambahakan stiker kepemilikan.Seperti Nauli Basa,Intan Bersinar,dan Inang Nabasa.Bisa kita lihat dari foto dibawah gan sist.




Nauli Basa,mitra PMH dengan nomor pintu 86

Sumber



Mitra PMH,Intan bersinar.Nomor pintu 221 emoticon-Big Grin

Sumber



Mitra PMH Inang Nabasa,dengan nomor pintu 318 emoticon-Big Grin

Sayang foto bus angka 3 milik direksi PMH belum ane dapat,jadi tidak ane masukkan disin emoticon-Peace
Beberapa kelas yang ditawarkan saat ini adalah Ekonomi AC,Ekonomi Toilet non AC.Melayani trayek Pekanbaru-Siantar PP.Seringkali bus ini membawa muatan motor diatapnya,disekitar daerah Pekanbaru.Sekitar 2-3 motor yang naik,cukup kuat juga ya gan sist emoticon-Big Grin


Walaupun dikenal dari Parapat disekitar Danau Toba,entah kenapa kini jarang melihat PMH melintasi jalur Parapat.Lebih sering melihat Sejahtera melintasi trayek Parapat ini gan sist emoticon-Bingung (S)


Itu sedikit cerita dari legenda transportasi Sumatera Utara,yang kini sinarnya mulai meredup.Tapi dari PMH juga,lahir generasi bus baru yang sekarang jadi pesaing sekaligus alternatif warga Sumut dan sekitarnya,seperti PO Intra dan Sejahtera yang dulunya juga merupakan bagian dari PMH.


Ditengah perkembangan zaman mereka mencoba bertahan sekuat tenaga.Untuk tetap eksis dan menjadi pilihan utama transportasi di Sumatera Utara.


Kira-kira adakah disini yang punya kenangan manis dengan bus ini semasa kecil atau mudanya ?,jangan lupa nanti komentar dibawah ya gan sist emoticon-Angkat Beer






Sumber: Pemikiran dan opini pribadi TS
Referensi: Sini dan sini FB grup PMH
Foto ilustrasi: Google image,PMH lovers


Diubah oleh si.matamalaikat 12-04-2020 15:20
4iinchAvatar border
sebelahblogAvatar border
infinitesoulAvatar border
infinitesoul dan 10 lainnya memberi reputasi
9
6.5K
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan