Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ih.sulAvatar border
TS
ih.sul
Kabelmu Kusut? Gulung Dengan Cara Ini


Yang namanya kabel itu emang kadang ngeselin. Panjang panjang dan gampang nyelip dimana mana. Kalau udah kusut ngebenerinnya minta ampun dan sering kali ngebuat orang kesandung sampe jatuh.

Ada banyak jenis jenis kabel seperti kabel charger, kabel roll atau kabel earphone. Masing masing punya tugas sendiri dan bisa membuat kepala pusing dengan caranya sendiri. Contohnya kabel earphone yang entah bagaimana bisa menyilang nyilang hingga terikat antar sesamanya dan gampang sekali putus bila diperbaiki secara paksa.

Tapi disini saya mau berbagi beberapa trik mengikat kabel untuk agan agan. Semoga lifehack berikut bisa berguna.

Dimulai dari kabel charger. Ada banyak merek charger namun kebanyakan charger sekarang memiliki bagian kabel dan kepala yang bisa dilepas. Cobalah lepas kabel dari kepala charger lalu gulungkan disekitar badan kepala tersebut. Setelah itu kedua ujung dari kabel charger disatukan agar tidak lari kemana mana. Lilit kabelnya dengan erat agar tidak terlepas dari badan charger.

Pake cara ini dijamin kabel charger nggak bakalan makan banyak tempat dan juga mudah untuk dibawa bawa.



Lalu kabel roll. Kabel ini biasanya digunakan untuk membagi arus listrik agar bisa digunakan bersamaan. Untuk tujuan itu wajar saja kalau kable roll harus panjang dan itu merepotkan. Kabelnya juga tebal dan susah untuk ditekuk.

Agar bisa digulung rapi maka cobalah melilitkan kabel di sekitar badan stop kontak. Ujung dari kabel roll alias bagian kepala pun di masukkan ke salah salah satu stop kontak. Pastikan lilit kabel nya dengan erat agar tidak mudah terlepas.



Lalu kabel earphone. Yang satu ini mungkin yang paling susah diurus karna bentuknya yang tipis dan bercabang. Kalau salah dirawat bisa bisa kabel dalamnya rusak dan suara tidak bisa mengalir ke telinga.

Karna itu daripada pakai metode macam macam lebih baik cara sederhana yakni gulung kabel dengan melilitkannya di 4 jari agan. Setelah itu hasilnya diikat dengan karet. Gampang kan? Kalau mau dipakai karetnya bisa di gantungkan di sekitar percabangan kabel untuk dipakai lagi nanti.



Nah, cukup sekian lifehack cara menggulung kabel yang gampang. Kalo ada yang punya cara lain monggo dibagi di bawah.

Sekian dari saya mari bertemu di thread saya yang lainnya.
kekefadilahAvatar border
kekefadilah memberi reputasi
1
530
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan