Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

chibi251Avatar border
TS
chibi251
Cari Tempat Main Game Khusus Lansia? Disini Tempatnya, Ada Pemandunya Juga Lho!
Tempat bermain game online khusus lansia di Jepang



Seperti kita tahu orang yang telah lanjut usia (lansia) yang sudah pensiun bekerja pastinya akan menghabiskan waktu lebih banyak di rumah, untuk beberapa saat diam di rumah memang bisa membantu untuk beristirahat namun jika sudah terlalu lama, diam di rumah pasti suatu saat akan timbul rasa bosan apalagi tipikal orang yang suka bekerja rasanya tidak enak jika hanya berdiam diri saja tanpa ada kegiatan.

Tentunya tidak hanya anak muda saja yang butuh hiburan para lansia pun membutuhkan hiburan, berikut ini ada ide unik dan kreatif dari negri sakura tepatnya sebuah perusahaan ISR Esport di wilayah Kobe, Jepang yang membuka usaha warung internet gaming khusus lansia yang berumur 60 tahun keatas.

Untuk lansia yang suka bermain game online tentu ini sebuah kabar gembira ya gansis karena hobi bermain gamenya difasilitasi dengan peralatan yang cukup canggih, namun untuk lansia yang masih belajar atau baru tertarik dengan bermain game, di warnet tersebut disediakan juga lho seorang pemandu yang akan mengarahkan dan mengajarkan para lansia yang berkunjung.

Karena khusus lansia peralatan komputer yang disediakan pun di desain khusus misalnya saja monitor yang digunakan melengkung, keyboard dengan sandaran ataupun headset yang menyatu dengan tempat duduk semakin memanjakan para pengunjung lansia yang datanh untuk bermain game.

Buat agan sista yang berminat berkunjung ke warnet ini, jam operasionalnya mulai dari pukul 10.00 pagi sampai dengan pukul 17.00 sore sebenntar ya gansis karena warnet ini juga tidak ingin menimbulkan kecanduan game pada lansia jadi setiap orang hanya diberikan waktu bermain hanya beberapa jam saja, namun kalo dipikir lagi kalo gansis minat kesana lebih mahal ongkos ke warnetnya dibandingkan rental komputernya ya hehe.

Budaya di Jepang dengan di negara kita tentu sangat berbeda ya gansis, budaya disini yang masih kental dengan adat ketimuran terutama melihat ibu ane sendiri untuk melengkapi kegiatan sehari-harinya biasanya ibu ane ini mengikuti pengajian rutin di kampung dan masih cukup gaptek dalam penggunaan telepon genggam apalagi komputer tambah puyeng ibu ane hehe.

Semoga info ini menambah wawasan agan sista ya, terimakasih sobat kaskus.

Keep ngaskus! emoticon-Blue Guy Smile (S) emoticon-Blue Guy Smile (S) emoticon-Blue Guy Smile (S)


:nulisah :nulisah :nulisah :nulisah
:terimakasih :terimakasih :terimakasih



Sumber: sumur,
embunsuciAvatar border
andifire05Avatar border
andifire05 dan embunsuci memberi reputasi
2
673
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan