Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ekosisimbahAvatar border
TS
ekosisimbah
Benarkah Wanita Hamil Dilarang Memotong Rambut? Ini Faktanya!


Kehamilan adalah salah satu hal yang paling di idam - idamkan oleh banyak wanita yang sudah menikah. Banyak hal yang dilakukan oleh wanita yang sudah menikah agar bisa hamil. Dan ketika hamil, para ibu diharuskan berhati-hati dalam menjaga kondisi kesehatan tubuh dan janin. Di Indonesia sendiri, ada banyak hal, pantangan, dan mitos yang dihadapi oleh para ibu yang sedang hamil.



Salah satu mitos yang beredar di masyarakat adalah bahwa ibu hamil dilarang memotong rambut. Mitos yang beredar di masyarakat adalah jika ada ibu hamil yang memotong rambut akan membuat bayi yang dikandung akan menjadi cacat.

Benarkah demikian? Faktanya, dalam dunia medis tidak pernah ditemukan korelasi bayi yang dikandung menjadi cacat akibat ibu hamil memotong rambutnya.



Kecacatan pada bayi bukan berasal akibat memotong rambut ketika hamil, melainkan diakibatkan beberapa faktor, seperti riwayat kelainan genetik sang orangtua dan infeksi/penyakit tertentu. Hormon dan juga asupan makanan sang ibu juga dapat memengaruhi kondisi janin yang sedang dikandung.



Tidak ada catatan medis yang menyebutkan memotong rambut dapat mengakibatkan cacat pada bayi yang dikandung. Memotong rambut untuk ibu hamil boleh boleh saja selama dalam batas wajar dan aman.

Disarankan, dalam memotong rambut tidak melakukan pewarnaan rambut, rebonding, smoothing, dan menggunakan obat obat rambut berbahan kimia yang dapat memengaruhi sang jabang bayi.



Salah satu mitos atau hoax yang sudah cukup lama beredar di masyarakat ini perlu diluruskan. Semua ini tidak terlepas dari kepercayaan orangtua dulu yang masih mempercayai hal hal spiritual yang menghubungkan antara cacat bayi yang dikandung dengan wanita hamil yang memotong rambut dan diteruskan oleh anak cucunya.



Untuk itu, mari agan sista lebih cermat lagi dalam menerima informasi yang didapat. Agan sista bisa menjadi #HansipHoax dan menyebarkan kebenaran dan fakta yang ada.

Ada banyak kebenaran dan fakta yang tersaji di HOT TOPIC HANSIP HOAX. Disana agan akan menemukan fakta fakta yang sebenernya yang beredar di masyarakat. Jangan sampai kita ikut menyebarkan berita berita atau informasi yang bersifat bohong atau hoax. Selalu sebarkan kebenaran dan fakta yang ada, dan jangan lupa saring sebelum sharing. Terimakasih!!



*Sumber Referensi : ini
*Sumber gambar : 1 , 2 , 3 , 4 , 5


Original thread by ekosisimbah
14 April 2021.
Diubah oleh ekosisimbah 14-04-2021 16:42
0
447
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan