Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

sangpetualangAvatar border
TS
sangpetualang
Inilah Para Jawara Kompetisi Robotik Madrasah 2021


JAKARTA – Kompetisi Robotik Madrasah atau Madrasah Robotics Competition (MRC) tahun 2021 yang digelar Direktorat Kurikulum Sarana Kelembagaan Kesiswaan (KSKK) Madrasah, Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, Kementerian Agama RI berjalan sukses.

Mengangkat tema Robot for Global Pandemic, Kompetisi Robotik Madrasah 2021 dibagi menjadi dua kategori, yakni Kategori Rancang Bangun dan Mobile Robot.

Masing-masing kategori dibedakan menjadi tiga jenjang, Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madarasah Aliyah (MA).

Dalam Kompetisi ini Kementerian Agama menyediakan kuota untuk masing-masing jenjang (MI, MTs dan MA) sebanyak 30 tim. Ini artinya ada kuota 180 tim yang dilibatkan. Mulai dari pendaftaran pada 7 Juli hingga ditutup 31 Agustus tercatat ada 490 tim ikut mendaftar.

Dari 490 tim ini diseleksi panitia dari sisi kelengkapan administrasi, makalah dan video yang dikirimkan ke panitia pada tanggal 3-5 September 2021, sehingga terpilihlah pendaftar yang lolos sebagai peserta.

Mereka diuji lagi. Penjurian Kategori Rancang Bangun diselenggarakan secara virtual pada 2-3 Oktober 2021 dan disiarkan live dari chanel YouTube Direktorat KSKK Madrasah.

Sedang penjurian Kategori Mobile Robot dilakukan secara tatap muka dengan protokol kesehatan ketat di Indonesia Convention Exhibition (ICE) Bumi Serpong Damai, Tangerang Banten pada 16-17 Oktober 2021.

Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah, Prof Dr H. Moh. Isom mengatakan, sebanyak 82 tim harus bersaing ketat.

“Siswa diminta membuat program untuk mengendalikan mobile robot. Level pengendalian dan tantangan yang harus dilewati oleh peserta disesuaikan dengan jenjang pendidikannya,” ujarnya, Minggu (17/10/2021).

Menurut dia, tahun 2021 merupakan tahun ke-7 Kompetisi Robotik Madrasah. Tidak mudah menyelenggarakan kompetisi yang melibatkan ratusan peserta dengan tatap muka dalam kondisi pandemi seperti ini. Meski begitu, kreativitas dan inovasi siswa-siswi madrasah di bidang robotik tidak boleh berhenti.

Sementara itu Sekjen Kementerian Agama Republik Indonesia, Prof. Dr. Nizar Ali dalam sambutan di puncak acara mengatakan, dalam satu dekade terakhir ini teknologi berkembang begitu cepat dan luar biasa, memungkinkan adanya perubahan dan kemajuan yang lebih cepat.

Perkembangan dan tren teknologi menuntut masyarakat modern untuk bisa adaptif terhadap perubahan zaman. Akan ada banyak inovasi di masa depan yang akan memudahkan pekerjaan manusia, salah satunya adalah robot.

“Saat ini saja kemajuan teknologi modern sudah mulai hadir mengisi ruang kehidupan masyarakat. Membantu menyelesaikan banyak permasalahan yang dihadapi dengan menggunakan teknologi seperti Artificial Intelligence (AI), Machine Learning Robotic Process Automation hingga Cyber Security,” terang Nizar.

Generasi muda madrasah, menurutnya menjadi tanggungjawab kita bersama. Kita wajib mengawal masa depan mereka dengan memberikan ruang kreasi dan ruang inovasi seperti melalui Kompetisi Robotik Madrasah.

“Kita berharap mereka akan menjadi garda terdepan yang mengawal perkembangan teknologi bagi bangsa ini,”

Tentunya ini menjadi sangat penting, dimana masyarakat madrasah di seluruh Indonesia harus mampu menyiapkan generasi 2045 dalam menghadai era symbionic, cybernetic, biology and ontology.

Terkait antusias madrasah yang luar biasa dalam mengikuti kompetisi robotik, Nizar mengaku bangga. Madrasah dianggap mampu menyemai benih-benih unggul secara merata dalam mengembangkan sumber daya manusia terbaik di bidang teknologi.

Karenanya dia mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas upaya keras yang sudah dilakukan Kepala Madrasah, Guru, Pembina dan pendamping.

“Semoga hadirnya ajang ini dapat menumbuhkan kreativitas dan imajinasi siswa madrasah bagi kebermanfaatn manusia. Sebab mereka adalah pengganti para orang tua dalam meneruskan cita-cita yang sedang dibangun hari ini,” pungkas Nizar.

Berikut nama-nama para jawara Kompetisi Robotik Madrasah 2021 yang berhak atas sertifikat, medali dan sejumlah uang pembinaan :

Kategori RANCANG BANGUN  Jenjang MI
Juara I - MI Al Hudy, Denpasar, Bali
Juara II - MI Al Inayah, Bandung, Jawa Barat
Juara III - MIN 2 Jepara Jawa Tengah

Kategori RANCANG BANGUN  Jenjang MTs
Juara I - MTSN 1 Kota Tangerang Selatan, Banten
Juara II - MTSN 1 Kota Kediri, Jawa Timur
Juara III - MTSN 1 Pasuruan, Jawa Timur

Kategori RANCANG BANGUN  Jenjang MA
Juara I - MAN 2 Kota Malang Jawa Timur
Juara II - MAN 1 Darussalam Ciamis, Jawa Barat
Juara III - MAN Insan Cendekia Tanah Laut

Kategori MOBILE ROBOT Jenjang MI
Juara I – MIN 2 Pasuruan
Juara II - MI AL Inayah Kota Bandung
Juara III - MIN 1 Kota Cilegon

Kategori MOBILE ROBOT Jenjang MTs
Juara I – MTSN 2 Kota Kediri
Juara II - MTSN 1 Kota Makasar
Juara III - MTSN 2 Pasuruan

Kategori MOBILE ROBOT Jenjang MA
Juara I – MAN 1 Medan Sumatera Utara
Juara II – MAN 1 Mandailing Natal
Juara III – MAN 2 Kota Kediri


SUMBER
0
284
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan