Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

nibrasulhaqAvatar border
TS
nibrasulhaq
8 Perkara yang Merusak Komunikasi, Perhatikan yang Terakhir!

Komunikasi Kunci Baiknya Hubungan


Bismillah

Terjalinnya hubungan antara manusia satu dengan manusia yang lain yaitu adanya komunikasi.

Ketika komunikasi kedua orang berjalan baik, maka baik pula hubungan keduanya. Begitu pula sebaliknya, ketika komunikasi seseorang itu buruk, maka buruklah pula hubungan mereka.

Ada delapan hal yang dapat menghalangi komunikasi dua manusia, yaitu:

1. Meremehkan
Mungkin kita tahu bahkan pernah mengalami berjumpa dengan orang yang gemar sekali meremehkan orang lain.

Ada dua kemungkinan orang yang kerap melakukan hal ini. Alasan pertama seseorang meremehkan, boleh jadi selama ini bahkan mungkin juga sejak ia kecil, sering diremehkan.

Alasan kedua adalah karena ia ingin dianggap lebih sendiri dan tidak ingin ada orang lain yang mengunggulinya.

2. Menyalahkan
Menyalahkan orang lain adalah satu sikap yang biasanya dimiliki oleh orang-orang yang tidak pernah dianggap benar.

Ada juga karena pola asuh yang salah di masa kecilnya. Ketika ia kecil, terjatuh yang disalahkan lantainya. Kemudian, jalan tidak hati-hati, lalu menabrak kursi atau tembok, yang disalahkan tembok atau kursinya.

Jika itu dilakukan terus menerus, maka kebiasaan menyalahkan orang lain akan terbawa hingga dewasa.

Saat dewasa, ia akan sulit berhubungan dan komunikasi dengan orang lain, karena kerap menyalahkan, sehingga orang lain di sekitarnya jengkel.

3. Mengkritik
Buruknya komunikasi bisa juga disebabkan sering mengkritik. Orang yang gemar dan biasanya mengkritik, cepat atau lambat akan tidak disukai banyak orang.

Jika seseorang mengkritik, lalu memberikan solusi, mungkin bisa diterima dan wajar. Akan tetapi, akan menjengkelkan jika sanggup mengkritik, tetapi sedikit pun tidak memberikan kontribusi atau masukan.

4. Menyindir
Poin keempat menyindir. Poin keempat ini sebenarnya hampir sama dengan point ke ketiga, yaitu mengkritik.

Keduanya sama-sama tidak menyepakati sesuatu, tetapi caranya berbeda. Untuk yang mengkritik, ia akan sampaikan secara langsung.

Sementara untuk yang menyindir, ia sampaikan ketidak sepakatannya dengan cara berkata-kata kiasan atau yang semacam.

5. Mencap atau Melabeli
Hal menjemgkelkan dalam sebuah komunikasi atau hubungan yaitu, ketika ada di antara kita ada yang gemar mencap atau melabeli.

Jika ada yang demikian, maka tentu hubungan atau komunikasi baik di dalam keluarga, tempat kerja atau lingkungan sekitar, pasti satu atau dua diantaranya akan tidak suka, bahkan mungkin menjauhi.

6. Membandingkan
Tidak kalah menyebalkan dari sebab -sebab yang terus menghalangi komunikasi yaitu terlalu gembar membandingkan.

Manusia mana yang mau dan suka dibanding-bandingkan. Meski itu kepada saudara atau kerabat sendiri. Karena memang sejatinya manusia terlahir dengan kelebihan dan kekurangan masing-masing.

7. Mengancam
Paling menyedihkan jika saja ada teman, kawan atau kerabat yang selalu saja gemar mengancam.

Jika saja ada di antara kita orang dengan tabiat seperti itu, maka kita hanya memiliki dua pilihan, yaitu kita tinggalkan dari pada hati akan kembali terluka.

Pilihan yang lain dari bertemu orang yang suka mengancam yaitu bersabarlah saat menghadapinya. Yakin saja bahwa dengan kesabaranlah surga itu akan didapat.

8. Membohongi
Kecewa, sakit hati ada kalanya disebabkan oleh orang yang berhasil membohongi kita.

Perbuatan bohong merupakan sebuah perbuatan yang dibenci Allah subhanahu wa ta'ala dan ia pun akan tahu bahwa berbohong termasuk dosanya orang munafik.

Semoga kita semua tidak termasuk orang munafik. Dan terpenting adalah menjadi manusia taat dan takut hanya kepada Allah subhanahu wa taata.

Tulisan: nibrasulhaq
Narasi : oppri

0
617
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan