Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

rajin.meremasAvatar border
TS
rajin.meremas
Toyota-Daihatsu di Indonesia Buka Suara Soal Skandal Regulasi Jepang

Jakarta, CNN Indonesia --

Toyota dan Daihatsu di Indonesia membuka suara ihwal skandal kecurangan Daihatsu Motor atas regulasi uji kendaraan di Jepang yang sampai melibatkan tujuh model buatan dalam negeri.

Skandal ini awalnya diungkap pada April oleh Daihatsu Motor sendiri kemudian dilakukan lagi pada Mei atas kasus yang berbeda. Lalu pada Rabu (20/12) Daihatsu Motor mengumumkan berdasarkan hasil investigasi komite independen bahwa sudah terjadi 174 kasus pelanggaran serupa.


Skandal ini melibatkan 64 model yang tujuh di antaranya diproduksi di dalam negeri oleh Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) dan Astra Daihatsu Motor (ADM).

Daihatsu Motor telah meminta maaf dan memutuskan bakal menghentikan sementara semua modelnya yang sedang diproduksi di seluruh dunia.

Pihak TMMIN yang dimintai keterangan terkait hal ini belum memberi pernyataan resmi. Namun Toyota Astra Motor (TAM), distributor kendaraan Toyota di dalam negeri, mengatakan sedang berkoordinasi dengan pemerintah.

"Kita sudah cek dengan principal, dan ini bukan isu safety atau quality. Hari ini kami sedang koordinasi juga ke pemerintah, khususnya untuk melanjutkan produksi," kata Direktur Pemasaran TAM Anton Jimmy saat dihubungi, Kamis (22/12).

Anton juga menyatakan tak ada rencana recall karena masalah ini.

"Tidak ada recall related," ucap Anton.

Menurut dokumen yang dirilis Daihatsu Motor, TMMIN memproduksi tiga model terlibat skandal ini yakni Toyota Avanza, Toyota Veloz dan Toyota Yaris Cross.

Sementara itu Sri Agung Handayani, Direktur Marketing dan Direktur Corporate Planning & Communication ADM mengatakan mobil Daihatsu yang diproduksi di Indonesia tidak punya masalah kualitas dan keselamatan.

"Kami sudah memastikan kepada prinsipal bahwa semua kendaraan Daihatsu yang diproduksi, didistribusi, dan dipasarkan di Indonesia tidak memiliki masalah kualitas dan keselamatan," katanya via pesan teks.

"Kendaraan Daihatsu juga sudah memenuhi regulasi yang berlaku dan kami tetap berkoordinasi dengan pemerintah Indonesia. Pelanggan Daihatsu tetap dapat menggunakan kendaraannya dengan aman dan nyaman," ucap Agung lagi.

ADM dinyatakan memproduksi empat model yang terlibat skandal, yaitu Toyota Agya/Wigo, Toyota Rush, Toyota Avanza dan Toyota Raize.

Dari tujuh model yang diproduksi TMMIN dan ADM itu hanya tiga model yang dijual di Indonesia, yakni Avanza, Veloz dan Xenia.

Daftar model terlibat skandal Daihatsu Motor yang diproduksi di Indonesia.

Astra Daihatsu Motor

Toyota Agya/Wigo (Start penjualan Maret 2023) - (Lokasi penjualan: Ekuador, Uruguay, Kamboja)
Toyota Rush (Januari 2018) - (Ekuador, Malaysia)
Toyota Avanza (November 2021) - (Indonesia, Meksiko, Kamboja, Thailand, Vietnam, Peru, Bolivia)
Toyota Raize (April 2021) - (Ekuador, Meksiko)
Daihatsu Xenia (Indonesia)

Toyota Motor Manufacturing Indonesia

Toyota Avanza (November 2021) - (Indonesia, Meksiko, Kamboja, Thailand, Vietnam, Peru, Bolivia)
Toyota Veloz (November 2021) - (Indonesia, Malaysia, Kamboja, Thailand, Meksiko)
Toyota Yaris Cross (Agustus 2023) - (Kamboja, Chile, Uruguay)




Orang indonesia mah gampang dikadalin, liat aja kasus rangka esaf ga mau recall. 
0
258
14
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan